Tahukah anda siapa itu Nasserudin Hoja?

Kamis, 18 Agustus 2011



Nasserudin Hoja, seorang tokoh jenaka yang terkenal di dunia ternyata adalah seorang Ulama Turki yang hidup di Akhir Abad ke-14. Ia lahir di desa Khortu, Shivri Hisar, Anatolia, Turki pada 776 H/1372 M. Nasserudin adalah seorang guru bermahzab Hanafi yang sangat humoris, tak jarang ia menggunakan humor untuk membuka fikiran dan menggelitik nurani murid-muridnya, hingga tak heran jika ia begitu terkenal sampai sekarang.

Salah satu bidang yang paling ia sukai adalah ilmu Fiqih. karena ilmunya cukup luas dan kecakapannya, ia memiliki murid sebanyak 300 orang lebih. dari sinilah ia mendapat gelar 'HOJA' atau kiai.
Ia juga dikenal sebagai juru nasihat yang sholih, yang memberikan pengarahan lewat kisah-kisah aneh dan jenaka. dia selalu menghimbau para penguasa dan hakim untuk selalu berpegang teguh pada Syariah. Nasserudin meninggal di kota Ak Shehir, provinsi Konya pada tahun 836 H/ 1432 M dan dimakamkan di kota itu. sampai sekarang makamnya masih banyak di kunjungi oleh banyak peziarah..




0 komentar:

Posting Komentar

 
 
 
free counters

Entri Populer